Selasa, 08 Januari 2008

Menghadapi Taqdir


Jika Anda menganggap mudah hal yang sulit, akan menjadi mudahlah ia bagi anda.Akan tetapi jika anda putus asa terhadap sesuatu, maka andapun akan sulit terhadapnya. Untuk itu hadapilah kenyataan yang ada dengan penuh keberanian dan ketulusan. Niscaya semuanya akan berjalan dengan mudah bagi Anda.

Biasakanlah diri anda untuk pasrah kepada qadha dan qadar, sebab anda tidak punya pilihan lain. kecuali menerimanya, meskipun anda bersembunyi di dalam bunker bawah tanah atau lari ke angkasa untuk menghindar dari taqdir, sekali-sekali tidak akan berguna usaha anda, karena bagaimanapun anda tidak akan selamat dari kepastian qadha dan qadarnya, kalau demikian, bagaimana solusi kita menghadapi taqdir?

Solusinya ialah kita harus ridha dan pasrah kepada taqdir.

Sesungguhnya kunci untuk menghadapi segala musibah dan obat untuk menanggulangi berbagai keadaan yang kritis adalah " Innaa lillahi wa innaa illaihi roojiuun".




0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda